SAMBAL BAJAK DAGING
SAMBAL BAJAK DAGINGBAHAN:
- 15 buah cabai merah.
- 5 buah cabai rawit.
- 8 siung bawang merah.
- 5 butir kemiri.
- 1 ruas lengkuas.
- 50 gram ebi.
- 1 lembar daun salam.
- 1 tangkai serai di memarkan.
- 100 gram daging giling.
- 100 cc santan kental. (1/2 butir kelapa).
- 2 papan petai bijinya di potong potong.
- garam dan gula merah secukupnya.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, kemiri, ebi dan lengkuas.
- Tumis bumbu halus dengan minyak secukupnya, masukkan daging, daun salam, serai, garam, gula merah dan santan.
- Aduk rata lalu tambahkan petai. Masak di atas api kecil sambil di aduk.
- Bila santan sudah berminyak, angkat.
SAMBAL NANAS
SAMBAL NANAS
BAHAN:
- 10 buah cabe merah.
- 5 buah cabe rawit.
- 1 sendok makan terasi bakar.
- garam secukupnya.
- 1 potong gula merah.
- 1/2 buah nanas, di potong kecil memanjang.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan semua bahan kecuali nanas.
- Setelah halus campurkan nanas, aduk rata, sajikan.
SAMBAL LADO HIJAU
SAMBAL LADO HIJAU
BAHAN:
- 15 buah cabai hijau.
- 8 siung bawang merah.
- 1 buah tomat muda yang masih hijau.
- garam secukupnya.
CARA MEMBUAT:
- Tumbuk kasar semua bahan.
- Tumis dengan 5 sendok makan minyak.
- Masak sambil terus di aduk sampai agak kental.
SAMBAL TAUCO
SAMBAL TAUCO
BAHAN:
- 10 siung bawang merah.
- 5 buah cabai merah.
- 20 cabai rawit di biarkan utuh.
- 50 gram gula merah di iris halus.
- 10 sendok makan tauco.
- 150 cc air.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan bawang merah, cabai merah, dan 7 cabai rawit.
- Tumis dengan 2 sendok makan minyak aduk sebentar.
- Masukan tauco, gula merah, dan sisa cabai rawit utuh. Aduk lalu tuangkan air, kecilkan api masak sampai mengental.
SAMBAL MANGGA
SAMBAL MANGGA
BAHAN:
- 10 buah cabai merah.
- 3 buah cabai rawit.
- 1 sendok makan terasi bakar.
- 1/2 buah mangga mengkal, diambil dagingnya, potong kotak kecil.
- garam secukupnya.
- 1 potong gula merah.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan semua bahan, setelah halus masukan potongan mangga, aduk rata.
sambal terasi
SAMBAL TERASI
BAHAN:
- 15 buah cabai merah.
- 5 buah cabai rawit.
- 1 buah tomat ukuran sedang.
- 1 sendok makan terasi bakar.
- 1 potong gula merah.
- garam secukupnya.
- 1 buah jeruk limau, ambil airnya.
CARA MEMBUAT:
- Tumis cabai merah, cabai rawit dan tomat hingga layu.
- Haluskan semua bahan, beri perasan air jeruk limau.
sambal petai
SAMBAL PETAI
BAHAN:
- 20 buah cabai merah.
- 5 buah cabai rawit.
- 8 siung bawang merah.
- 2 buah tomat.
- 1 sendok makan terasi bakar.
- 4 papan petai, biji di potong kecil memanjang.
- 2 lembar daun jeruk.
- 50 cc santan kental.
- 1 potong gula merah.
- garam secukupnya.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan semua bahan kecuali petai dan daun jeruk.
- Tumis beberapa saat masukan petai dan daun jeruk, aduk, masukan santan, kecilkan api.
- Aduk terus hingga berminyak, angkat.
sambal bajak
SAMBAL BAJAKBAHAN:
- 15 buah cabai merah.
- 6 buah cabai rawit.
- 8 siung bawang merah.
- 1 sendok makan terasi bakar.
- 1 sendok makan air asam (sesuaikan dengan selera).
- 1 lembar daun salam.
- 1 tangkai serai di memarkan.
- 1 ruas lengkuas di memarkan.
- garam secukupnya.
- 1 potong gula merah.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan cabai merah, rawit, bawang merah, dan terasi.
- Tumis bahan halus dengan 3 sendok makan minyak, masukan semua bahan masak hingga airnya mengering.
- Tambahkan sedikit minyak biarkan beberapa saat, lalu angkat.
SAMBAL ASAM UDANG
SAMBAL ASAM UDANG
BAHAN:
- 50 gram asam jawa.
- 100 gram gula merah.
- 1 sendok teh garam.
- 1 sendok teh terasi.
- 5 siung bawang merah, belah dua.
- 10 buah cabe rawit.
- 3 buah cabe rawit potong 1 cm.
- 100 gram udang kupas.
- 150 cc air.
- 3 sendok makan untuk menumis.
CARA MEMBUAT
- Rendam asam dalam air selama 15 menit. Remas dan saring.
- Tumis bawang merah dan cabe rawit sampai layu. Masukan terasi, gula merah, dan air asam. Masak sampai mengental.
- Masukan udang, aduk sampai matang.
SAMBAL KACANG MIAU
BAHAN:
- 100 gram kacang tanah sangrai.
- 5 butir kemiri.
- 5 buah cabai merah.
- 7 buah cabai rawit.
- 5 siung bawang merah.
- 3 siung bawang putih.
- 1 buah tomat ukuran besar.
- 300 cc air.
- garam secukupnya.
- 1 sendok teh cuka.
- minyak goreng secukupnya.
- 1 sendok teh gula pasir.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan semua bahan.
- Tumis bahan sampai harum, masukan garam, gula, cuka dan air.
- Masak sampai mengental.
saus tomat
SAUS TOMAT
BAHAN:
- 3 siung bawang merah.
- 1 siung bawang putih.
- 2 buah cabai merah.
- 1 tangkai daun bawang di rajang halus.
- 2 buah tomat rebus.
- garam, gula pasir, merica bubuk secukupnya.
- mentega untuk menumis.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan bawang merah, bawang putih, cabe merah, sisihkan.
- Lumatkan tomat.
- Tumis bumbu halus dengan mentega sampai harum, masukan tomat, daun bawang, garam, gula, dan merica. Aduk rata.
- Tuangkan segelas air, masak sambil di aduk sampai mendidih.
SAMBAL OTAK - OTAK
SAMBAL OTAK - OTAK
BAHAN:
- 100 gram kacang tanah sangrai, buang kulitnya.
- 5 butir kemiri.
- 3 buah cabe merah.
- 250 CC air.
- garam secukupnya.
- 1 sendok makan cuka.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan kacang tanah, cabe merah dan kemiri.
- Tambahkan garam, cuka, gula pasir dan air.
- Masak sambil di aduk hingga kental.
SAMBAL EBI
BAHAN:
BAHAN:
- 100 gram ebi, seduh dengan air panas, tiriskan, tumbuk kasar.
- 6 buah cabe rawit merah.
- 6 siung bawang merah.
- 4 siung bawang putih.
- garam, gula pasir, penyedap rasa, secukupnya.
CARA MEMBUAT:
- Haluskan semua bahan lalu tumis hingga harum.
SAMBAL TEMPE
BAHAN:
- 200 gram tempe di goreng.
- 5 cabe rawit merah iris kasar.
- 5 cabe hijau iris kasar.
- 5 bawang merah.
- 4 bawang putih.
- kencur.
- garam, gula pasir, penyedap secukupnya.
- minyak goreng.
CARA MEMBUAT:
- Tumis bahan hingga harum.
- Haluskan bumbu, beri garam, gula dan penyedap, masukan tempe lalu tumbuk kasar.
- Aduk rata.
TIPS MEMBUAT SAMBAL
- Pilih cabai segar yang kurus, jika cabai yang digunakan gemuk dan berkulit tebal biasanya mengandung banyak air.
- Pilih terasi asli yang di buat dari udang rebon segar pilihan.
- Untuk sambal mangga, nanas dan tomat sebaiknya di buat sesaat sebelum di sajikan agar tidak banyak berair.
- Untuk sambal goreng bisa menggunakan minyak bekas menggoreng daging atau ikan asin, rasa sambal jadi lebih enak.
- Padukan menu makanan yang tepat dengan sambal yang anda buat.
- Miau miau... Selamat mencoba.
Aneka Resep Yang Lain:
- CARA MEMBUAT RAINBOW CAKE kukus dan panggang
- RESEP OLAHAN LIDAH BUAYA
- RESEP ANEKA SIRUP
- RAJUNGAN BAKAR BUMBU KARI
- ANEKA ASINAN
- RESEP KUE MENTEGA KACANG KENARI
- TIPS MEMBUAT SELAI DAN RESEP ANEKA SELAI ALA MIAU
- PASTEL TALAS
- PEPES TALAS MANIS
- RESEP BOLU LAPIS SURABAYA
- RESEP OPOR AYAM DAN RENDANG
- RESEP RISOLES AYAM
- ES TELER
- KUE KURMA CENGKEH
- KUE TALAM MUTIARA
- UDANG TEPUNG WIJEN
- ROTI GORENG ISI DAGING
- RESEP KUE SEMPRIT
- SUS PISANG GORENG
- PASTRY VLA DURIAN
- RESEP KROKET IKAN
- RESEP BOLU LAPIS MIAU
- RESEP BOLU GULUNG SAUS KARAMEL
- RESEP CUMI BAKAR BUMBU PEKAK
- RESEP KUPING GAJAH
- RESEP ROLADE ISI IKAN
- RESEP OTAK – OTAK GULUNG
- RESEP ANEKA SAMBAL
- RESEP SERABI IKAN
- RESEP SARIKAYA DURIAN
- RESEP SOTO AYAM MADURA
- RESEP KUE WAJIK
- RESEP KUE MANGKOK
- RESEP BOLU KUKUS
- RESEP WAFEL SAUS JERUK
- ANEKA KASEROL
- RESEP KACANG TEPUNG KLUNGSU
- RESEP ONDE ONDE
- RESEP AYAM BAKAR KHAS LOMBOK
- RESEP ANEKA PERKEDEL
- RESEP MIE KENYAL
- MAKARONI GORENG
- chiffon cake tomat
- RESEP KUE BAKPIA
- RESEP KUE CINCIN
- RESEP KUE KLEPON
- RESEP ES PACAR JAGUNG
- RESEP BAKSO ISI
- BROWNIS KUKUS
Rating: 4.5
Tidak ada komentar:
Posting Komentar